Assalamualaikum Warohmatullohi
Wabarokatuhu
salam warga 10, semoga senantiasa mendapat berkat, rohmat dan yusro dari Alloh ta'ala.
Atas Berkat Rohmat Alloh yang Maha
Kuasa. Pada acara tasyakuran hari kelahiran Mursyid Thoriqoh Shiddiqiyyah hari
ahad kliwon tanggal 27 Jumadil Akhir 1438 H / 26 Maret 2017, DPD-DPD ORHID se
jawa tengah sebagian besar telah melaksanakan. Memang sebelumnya banyak pos-pos
kautsaran sudah melaksanakan kegiatan tasyakuran tersebut. Namun mulai beberapa
waktu yang lalu DPW ORSHID Jawa Tengah menggerakkan
lagi acara tersebut sesuai arahan dari dewan penasehat. DPW orshid jawa tengah memfasilitasi
dengan membuat kaleng Al Ayamus Shodaqoh Li Ahli Thoriqotis Shiddiqiyyah, kemudian
di salurkan ke DPD-DPD ORSHID se Jawa Tengah yang memesan. DPW tidak mewajibkan
memakai kaleng shodaqoh buatan DPW dan boleh memakai tempat shodaqoh yang lain.
Dari DPW hanya memfasilitasi kemudian mengawal kegiatan tasyakuran hari
kelahiran Mursyid Thoriqoh Shiddiqiyyah.
Mengikuti arahan dari dewan
penasehat ketika mengikuti musda DPD-DPD orshid se jawa tengah. Di jelaskan
dengan rinci oleh dewan penasehat bapak kholifah Ahmad Muizzudin cara
melaksanakan Al Ayyamus hodaqoh Li Ahli Thoriqotis Shiddiqiyyah:
11. Setiap
keluarga warga thoriqoh shiddiqiyyah mempunyai minimal 1 tempat shodaqoh.
22. Setiap
hari kelahiran (bukan hari pasaran) memasukkan shodaqoh untuk menyukuri hari
kelahirannya sendiri . Begitu juga hari kelahiran istri/suami serta kelahiran
anak-anaknya. Seminggu 1 kali berarti 1 bulan setiap orang 4 kali shodaqoh mensyukuri
hari kelahiranya.
33. Pada
saat tasyakuran hari kelahiran Mursyid Thoriqoh Shiddiqiyyah yang dilaksanakan
setiap ahad kliwon (1 bulan lebih beberapa hari). tempat shodaqoh tadi dibawa.
Kemudian dikumpulkan. Setelah dikumpulkan kemudian berdoa bersama-sama sesuai
pedoman pada buku Al Ayyamus hodaqoh Li Ahli Thoriqotis Shiddiqiyyah.
44. Setelah
selesai berdoa, tempat shodaqoh dibuka kemudian dihitung ditambah dengan
shodaqoh sepontanitas.
55. Shodaqoh
yang sudah terkumpul dimusyawarahkan pembagianya untuk kegiatan shiddiqiyyah.
Missal saja untuk pembangunan jamiatul mudzakirin, untuk rumah layak huni,
untuk santunan, untuk operasional organisasi-organisasi dilingkungan
shiddiqiyyah dan lain-lain.
Dicontohkan oleh dewan penasehat
bapak kholifah Ahmad Muizzudin. Jika sekeluarga ada 4 orang terdiri dari suami,
istri dan 2 anak. Maka jika per orang memasukkan Rp. 2000,- . maka selama
seminggu terkumpul jumlah keluarga 4 orang x 2000 = 8000. Sehingga selama
sebulan terkumpul 4 minggu x 8000 = 32000. Maka setiap tasyakuran hari
kelahiran mursyid yang dilaksanakan sebulan lebih beberapa hari setiap keluarga
akan mengumpulkan shodaqoh sebesar Rp. 32.000,-. Jika 1 pos dalam tasyakuran
ada 10 orang maka akan terkumpul Rp. 320.000,- , belum ditambah shodaqoh
spontanitas. Kemudian shodaqoh yang telah terkumpul dimusyawarahkan pembagianya
untuk digunakan kegiatan shiddiqiyyah.
Namun pada kenyataan karena
kesadaran warga shiddiqiyyah besar, maka setiap tasyakuran hari kelahiran
Mursyid Thoriqoh Shiddiqiyyah hasil shodaqoh juga besar. Seperti yang telah
dilaporkan oleh pos-pos tasyakuran DPD-DPD orshid se jawa tengah pada
tasyakuran hari kelahiran Mursyid Thoriqoh Shiddiqiyyah hari ahad tanggal 27
Jumadil Akhir 1438 H / 26 Maret 2017 kemarin. Ada yang hasil shodaqoh terkumpul
Rp 300.000,- sampai ada yang melaporkan sampai hampir 5 juta per pos. InsyaAlloh
dengan cara seperti ini akan membantu berjalanya pembangunan dan kegiatan di
shiddiqiyyah dan yang paling penting semua warga shiddiqiyyah bisa ikut menaiki
kapal nabi nuh sesuai dawuh beliau mursyid.
dengan mengirimkan photo
tasyakuran dan menambah keterangan sebagai berikut :
#tasyakuran_hari_kelahiran_Mursyid_Thoriqoh_Shiddiqiyyah_(nama daerah)
#ini_daerahku_mana_daerahmu?.
Maka terkumpul kegiatan
tasyakuran didaerah-daerah walaupun belum semua yang melaksanakan mengirimkan
foto.
berikut dokumentasinya :
kaleng shodaqoh
DPD kudus
DPD Purbalingga
DPD Banyumas
DPD Blora
DPD Boyolali
DPD Demak
DPD Grobogan
DPD Kebumen
DPD Pekalongan
DPD pemalang
DPD Purbalingga
DPD Rembang
DPD Wonosobo
Semoga bermanfaat
Subchanalloh Alchamdulillah
Astagfirulloh
Wassalamualaikum warohmatullohi
wabarokatuhu
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.